Kepada Angin
Yang bisikannya mulai didengar
Meski samar terbawa perasaan
Ketahuilah wahai angin
Bahwa embun masih baik saja
Sungguh baik saja
Ketahuilah wahai angin
Ia hanya bersandar pada Pencipta
Tak lekat pada apapun yang bukan miliknya
Ia mengais puing makna
Di balik melintasnya fajar dan senja
Demi merasakan indah deruanmu
Katakanlah wahai angin
Apakah setiap celahnya mampu kau terima
Apakah setiap celahnya mampu kau terima
Begitupun yang pernah singgah di benaknya, dan hatinya
Ketahuilah wahai angin
Ia mulai menanti di sana
Dalam doa ia bernuansa
Komentar
Posting Komentar